[Beauty Review] Raiku

by - November 07, 2018


Haiiii gaessss,  aku mau ngebahas tentang dunia skin care yang lagi booming banget nih, karena ini produk lokal yang udah bpom dan halal ini udah diminati oleh kaum hawa, Siapa dia?  Yaaaapsss Raikubeauty produk lokal yang udah melahirkan produk skin care yang membantu wanita indonesia terlihat cantik dan alami. 


Aku selaku beauty blogger ngerasa seneng banget karena diberi kesempatan buat ngereview produk yang satu ini dan ngerasa beruntung banget bisa milikin seluruh produk brightening series dari raiku ini, aku tu sebelumnya orang yang cukup cuek untuk masalah perawatan wajah tapi karena aktivitas aku yang semakin hari semakin padet pastinya aku dituntut untuk selalu tampil fresh, glowing dan ga kusam jadi aku mutusin untuk rajin-rajin perawatan dengan skincare dan sebenernya sih emang harus buat aku selaku cewek untuk ngerawat kulit wajah.


Selain memilih pasangan yang selektif milih skincare juga harus selektif karena ga semuanya bisa cocok dikulit terutama buat kulit sensitif kaya aku gini, sebelumnya aku cuma pakek sabun pencuci muka dan masker wajah ya standart lah ya, tapi setelah dikenalin sama raiku aku jadi ketagihan buat pakek ini produk karena ini ringan dan ga lengket yang pasti buat muka aku jadi terlihat glowing.
Raiku Brightening series ini sendiri juga punya kandungan dan manfaatnya yaitu :
Raiku Cleansing cream
Krim pembersih wajah yang membantu kamu ngebersihiin wajah dari sisa kotoran, debu dan make up dan cleansing cream ini juga mengandung vitamin E yang membantu kelembaban dan mencerahkan kulit wajah.

Raiku Cleansing Foam
Pembersih wajah ini mampu menyapu semua kotoran dan debu dengan lembut dan menyeluruh, series ini juga mengandung rice expert yang membuat wajah tampak lebih cerah.


Raiku Brightening Toner
Brightening toner ini mengandung niacinamide dan rice expert yang membuat kulit tampak lebih bercahaya dan membantu mengangkat sel kulit mati  dengan mengangkat sisa kotoran dan make up dengan mudah.


Raiku Brightening Serum
Sama seperti toner nya brightening serum ini juga mengandung niacinamide dan rice expert yang membuat kulit tampak lebih cerah.


Raiku Brightening Morning/Night Cream
Membuat tekstur kulit kamu lebih lembut lagi dan juga mengangkat sel kulit mati yang ada diwajah kamu brightening morning/night cream ini mengandung niacinamide dan rice expert yang membuat kulit tampak lebih segar dan bercahaya yang pastinya jadi lebih glowing.


Untuk penggunaan skin care brightening series ini punya beberapa tahap,  mau tau apa aja tahapnya?  Yukkkk cusssss!!!

Raiku Cleansing Cream
Cara penggunaannya gampang banget  kamu cukup olesin ke wajah kamu   dengan kapas dan hapus noda dan
bekas make up di wajahnya kamu.

Raiku Cleansing Foam
Untuk tahap yang kedua ini kamu bisa
usapkan diwajah kamu hingga berbusa dan kemudian kamu bilas dehhh sama air.

Raiku Brightening Toner
Selanjutnya kamu tuangkan brightening toner dikapas terus kamu olesin diwajah kamu secara merata.

Raiku Brightening Serum
Tahap yang keempat yaitu raiku brightening serum dengan mengoleskan secara merata diwajah.

Raiku Brightening Morning/Night Cream
Sama kayak series sebelumnya kamu bisa langsung oleskan raiku brightening morning cream (untuk pagi hari)  dan brightening night cream (untuk malam hari).

Look Bareface 
Look Make up




Gimana gampang kan? Jadi kamu ga perlu pusing lagi buat milih skincare yang pas buat kamu karena ada raiku beauty produk lokal dari indonesia yang sudah banyak diminati.

You May Also Like

0 komentar